Peristiwa demo BBM di tahun 2012

Peristiwa demo BBM di tahun 2012 - Entah apa yang ada dibenak teman-teman kita semua,golongan yang kerap kali disebut sebagai golongan terpelajar dan agen perubahan ini mendadak beringas dan tak memperhatikan cap yang melekat di diri mereka semua "orang terdidik".

Mereka mengatasnamakan rakyat,berdemo demi kepentingan rakyat dan tak lupa slogan PRO RAKYAT!!


Disini saya tidak akan membahas mengenai kenaikan BBM tapi mengenai Demo BBMnya.Tapi sebelumnya,mungkin ada sedikit kalimat bijak yang saya temukan di facebook teman.
Subsidi yang tak selektif adalah bentuk ketidakadilan. Mengalihkan subsidi dalam bentuk kenaikan harga BBM itu ibarat meminum obat pahit. Memang tidak enak, tetapi akan menyehatkan jangka panjang. Subsidi haruslah selektif, misalnya dengan pembebasan biaya pendidikan dan kesehatan bagi warga miskin. Harga BBM murah karena subsidi memang akan membawa penyakit ekonomi jangka panjang tanpa disadari dan berdampak kerusakan lingkungan dengan pemborosan BBM. Masyarakat tidak sadar bahwa kini Indonesia lebih banyak mengimpor BBM daripada menghasilkan sendiri. Selama subsidi masih memanjakan, siapa pun pemimpinnya dilema besar akan terus dihadapi. Logika politik jangka pendek kadang mengaburkan logika ekonomi jangka panjang.
Meski memang naiknya BBM akan memicu naiknya bahan pokok dan lain lain tapi kita semua harus sadar bahwa kondisi memang mengharuskan pemerintah untuk menaikkan BBM.Kadang yang dianggap buruk dan tak populer memberi berkah yang lebih banyak dibanding harus mempertahankan kondisi yang ada sekarang.

Saya bukan pendukung pemerintahan sekarang dan juga pembenci pemerintahan yang di pimpin oleh pak SBY.Saya hanyalah seorang warga negara indonesia yang masih menimba ilmu di salah satu universitas negeri di bandung.Saya bahkan salah satu dari sekian banyak orang yang tergabung ke aliansi golongan putih ketika pemilu presiden yang lalu.

Sungguh sangat miris melihat kawan-kawan saya sesama mahasiswa yang melakukan demo dengan cara yang kurang baik dan menurut saya sudah menjurus ke tindakan kriminal.

Untuk pertama kalinya selama pemerintahan pak SBY,saya setuju dengan keputusannya menaikan BBM.

Sebagai pengguna roda dua,tidak dipungkiri saya juga akan merasakan imbas dari kenaikan BBM yang masih menjadi "perbincangan" anggota DPR ini.Tapi saya sadar jika BBM tak naik,mungkin lama kelamaan keuangan republik ini akan jebol juga.

Kembali ke masalah demo bbm yang dilakukan oleh mahasiswa tadi.

Apakah tindakan anarkis yang dilakukan oleh mahasiswa-mahasiswa tersebut masih bisa ditolerir dan dibiarkan??

Menurut saya itu sudah bukan demo lagi tapi perusakan dan anarkisme yang dibungkus dengan kata demo.

Sebagaimana yang diberitakan oleh vivanews berikut ini : 


Demonstran bakar pos dan mobil polisi
Blokir kereta,pendemo ditangkap
Mahasiswa rusak pagar kantor gubernur sulsel

Apakah tindakan merusak fasilitas negara dan memblokir fasilitas umum masih bisa dikategorikan demo dan membela rakyat miskin??

Apakah mereka tidak sadar jika yang mereka rusak adalah bangunan dan fasilitas yang dibangun menggunakan uang rakyat??

Apakah mereka tidak sadar akan kerugian yang orang lain dapat ketika mereka akan memblokir rel kereta api??

Sepertinya demonstran yang sebagian besar diikuti oleh mahasiswa ini harus berpikir ulang dan kembali ke bangku kuliahan untuk memikirkan perbuatan yang telah mereka lakukan.

Saya setuju saja jika mahasiswa melakukan demo tapi berdemolah dengan cara yang elok dan baik jangan sampai merusak fasilitas umum dan merugikan orang lain.Apa yang anda lakukan sekarang tidaklah memberikan manfaat yang banyak bagi masyarakat lain,justru kecemasanlah yang muncul karena tindakan anda yang rusuh tersebut.

Meski akhirnya BBM tidak jadi dinaikan namun saya sungguh berharap kejadian demo rusuh,anarkis dan tidak terdidik yang terjadi belakangan ini tidak terulangi kembali.

Think this quote from my friend  ::

apa gunanya demo-demo sampe kaya gitu yah ?
hrs nya mikir gmn caranya nyari duit biar bisa kebeli BBM ,bukan demo ga jelas ky gt ..

dasar bodooo.....dasar Indonesia negri para PEMALAS !!!!



Ads
Share this Article on :

3 komentar:

Anonim mengatakan...

selama itu dibayar mo demo apa aja gak masalah bro.

Anonim mengatakan...

yok i

Unknown mengatakan...

Bandar Judi Bola, Live Casino, Agen Poker & Live Game Terbaru dan Terpercaya di Asianbola77
Gampang Daftar, Gampang Main dan Gampang Menangnya....


Segera Bergabung Bersama Kami di Asianbola77
Promo Menarik Dari Asianbola77
- Minimal Deposit Rp 25.000
- Minimal Withdraw Rp 50.000
- BONUS NEW MEMBER SPORTBOOK 100%
- BONUS DEPOSIT HAPPY HOUR 09:00 - 21:00 WIB
- BONUS CASHBACK UP TO 15%
- BONUS LIVECASINO UP TO 0,8%
- BONUS ROLLINGAN POKER 0,3%
- BONUS REFFERAL 2.5%

Contact Us Now :
?? Wechat : Asianbola77
?? BBM : DC8820C7
?? Wa : +6281244043118
?? Line : Asianbola77
?? Link Pendaftaran : lc.chat/now/9325575/

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

© Copyright Blog Campursari 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.